KedaiPena.Com- Partai Demokrat menilai rencana presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto yang ingin menambah jumlah kementerian dari 34 menjadi lebih dari 40 merupakan hal wajar.
Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani mengatakan rencana penambahan jumlah menteri merupakan respons Prabowo dalam menghadapi tantangan bangsa dan negara ke depan.
“Guna merespon tantangan bangsa dan negara ke depan yang semakin kompleks,” kata Kamhar dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu,(8/5/2024).
Kamhar yakin penambahan jumlah kementerian juga merupakan respons atau cara dalam menghadapi dinamika geopolitik global yang dinamis dan banyak mengalami perubahan saat ini.
“Termasuk semakin besarnya tantangan dihadapi ke depan untuk membawa bangsa dan negara ini menjadi negara maju,” ungkap Kamhar.
“Tentu memerlukan respons yang sesuai dan tepat termasuk pada daya dukung struktur dan perangkat di pemerintahan,” tambah Kamhar.
Kamhar mengingatkan, aturan terkait kementerian negara yakni UU Nomor 39 Tahun 2008 adalah produk 16 tahun lalu.
Atas dasar tersebut, Kamhar memandang, tantangan pada masa itu sudah sangat jauh berbeda dengan saat ini.
“Termasuk yang di proyeksikan saat itu berbeda dengan situasi sekarang dalam banyak aspek. Oleh karena itu menjadi wajar-wajar saja jika ini dilakukan kajian ulang,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi