KedaiPena.Com– Partai Demokrat pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY membela langkah Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menggunakan rompi bertuliskan Putra Mulyono saat melakukan blusukan di Tangerang, Banten.
Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani menilai langkah Kaesang Pangarep menggunakan rompi bertuliskan Putra Mulyono saat melakukan blusukan merupakan bentuk santai dalam merespons kritik publik kepada dirinya.
Kaesang menjadi bulan-bulanan lantaran diduga menerima gratifikasi berupa penggunanan jet pribadi saat bepergian ke Amerika Serikat (AS) bersama istrinya Erina Gundono beberapa waktu lalu.
“Merupakan cara kreatif dan santai Mas Kaesang dalam merespon berbagai kritik yang ditujukan kepada Pak Jokowi, utamanya di media sosial yang kerap menggunakan nama Mulyono nama Pak Jokowi waktu kecil,” kata Kamhar, Kamis,(26/9/2024).
Kamhar memandang, respons santai Kaesang dari kritik yang memiliki muatan tendensius menunjukkan bukti adanya kebesaran jiwa. Apalagi, tegas Kamhar, bila kritik tersebut dijadikan semacam lelucon sangat manjur untuk menetralisir.
“Termasuk jika kemudian kritik itu dijadikan semacam lelucon untuk menetralisir sehingga istilah yang digunakan sebagai simbol kritik menjadi tawar atau terdegradasi. Makna negatifnya menjadi berkurang bahkan hilang,” ungkap Kamhar.
Kamhar menambahkan, cara serupa juga pernah dilakukan sang kakak yakni Gibran Rakabuming Raka pada momen Pilpres 2024. Saat itu, Gibran yang merupakan pasangan Prabowo Subianto di Pilpres 2024 menjawab kritik atas julukan asam sulfat alias Samsul dengan guyonan.
“Cara itu kemudian membuat istilah Samsul yang semula menjadi ikon kritik dan bermuatan negatif menjadi semacam candaan yang kemudian netral, lalu dilupakan,” pungkasnya.
Laporan: Muhammad Rafik