KedaiPena.Com- Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menilai bahwa PSSI pimpinan Erick Thohir memiliki evaluasi dan pertimbangan sendiri terkait dengan keputusan mendepak Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Hal itu disampaikan Dasco menanggapi keputusan Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberhentikan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Nama Patrick Kluivert mencuat sebagai pengganti STY saat ini.
“PSSI dalam hal ini dalam rangka ini mempunyai evaluasi dan pertimbangan sendiri sehingga hal seperti ini mungkin ya kita serahkan ke PSSI,” tegas dia di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa,(7/1/2025).
Dasco menambahkan, dirinya dan seluruh warga negara Indonesia ingin agar PSSI serta sepak bola Indonesia lebih maju ke depannya.
“Dan kita ingin PSSI atau pun sepak bola kita ke depannya lebih maju,” jelas Dasco.
Meski demikian, Dasco merasa, bahwa PSSI tidak perlu dipanggil oleh DPR terkait pemecatan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Menurut Dasco, PSSI dan DPR RI rutin bertemu saat membahas natarulisasi.
“PSSI kan nanti rutin ketemu kan nanti juga ada naturalisasi nah itu pasti ketemu jadi ga dipanggil khusus pasti kita akan bicara” dalam rapat itu,” pungkas Dasco.
Laporan: Muhammad Rafik