KedaiPena.Com- Bakal calon presiden Ganjar Pranowo mengatakan, bersama calon wakil presidennya Mahfud MD, akan membawa Indonesia menjadi lebih baik dan bersih, terlebih menyangkut isu antikorupsi.
Menurut Ganjar sapaanya, semua harus fokus untuk melayani masyarakat. Ganjar menegaskan, negara harus menciptakan iklim ekonomi baik dan adil.
“Negara ini harus berjalan dengan baik, negara ini harus berjalan dengan bersih, negara ini harus membawa dirinya untuk anti korupsi dan melayani masyarakat,” kata Ganjar, Kamis,(19/20/2023).
Selain itu, bersama Mahfud MD, dirinya akan menciptakan iklim ekonomi yang baik dan adil, yang sama-sama menguntungkan para pengusaha dan para buruhnya, lewat komitmen antikorupsi.
“Ketika rakyat kita semuanya betul-betul mengharapkan buruh bekerja dengan keras, pengusaha harus membanting tulang agar survive dari keadaan ekonomi yang tidak mudah ini, itu adalah cerita tentang kita,” kata Ganjar.
“Dan Insyallah, dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, saya dan Pak Mahfud akan menjalankan tugas itu,” tuturnya.
Selain itu, Ganjar juga akan memberikan perhatian kepada para guru untuk bisa mendapatkan kesejahteraan lebih baik. Menaikan derajat para petani dan nelayan, serta memberikan taraf hidup lebih baik untuk TNI, Polri, dan para aparatur negara yang senantiasa mengamankan, melayani dan melindungi masyarakat. Bukan itu saja, mantan Gubernur Jawa Tengah itu pun juga akan memberikan perhatian kepada para tenaga medis yang berada di pelosok negeri ini.
“Bapak ibu tentu saja, kalau kita melihat bidang tenaga medis dokter, mereka yang berada di ujung-ujung Indonesia, betapa mereka butuh perhatian kita semua. Dan Insyallah, dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, saya dan Pak Mahfud akan menjalankan tugas itu,” pungkas Ganjar.
Diketahui, pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum atau KPU RI, pada Kamis,(19/10/2023).Ganjar dan Mahfud tiba di kantor KPU pada Kamis (19/10/2023) pukul 12.37 WIB.
Para Ketua Umum partai pengusung termasuk Megawati Soekarnoputri tiba lebih dulu di KPU menggunakan bus yang ditumpangi bersama.
Ganjar terlihat mengenakan baju hitam sedangkan Mahfud MD mengenakan baju putih. Keduanya lalu berjalan masuk ke KPU untuk menyerahkan berkas pendaftaran calon presiden dan calon wakil presiden ke KPU.
Laporan: Tim Kedai Pena