KedaiPena.Com – Cuaca buruk hujan lebat dengan intensitas ringan dan sedang masih mengancam wilayah pesisir barat Sumatera Utara, khususnya di Kabupaten Tapanuli Tengah dan Kota Sibolga.
“Kondisi cuaca umumnya berawan – hujan ringan hingga sedang pada sore dan menjelang pagi hari. Suhu udara berkisar antara 21-32˚C. Kelembaban udara berkisar antara 80-95%. Angin umumnya bertiup dari arah Barat dengan kecepatan berkisar anatar 05–20 knot,†ujar Forecaster On Duty BMKG Stasiun Meteorologi Klas III DR F.L. Tobing Pinangsori-Sibolga, Sari Soraya Umar dalam keterangan resmi diterima KedaiPena.Com, Rabu (30/11).
Potensi gelombang tinggi hingga mencapai 4 meter juga mengancam sejumlah perairan di kawasan tersebut. Diantaranya di Perairan Kepulauan Nias, Tapanuli Tengah/Sibolga dan Samudera Hindia barat Kepulauan Nias.
“Angin diatas perairan Sumatera pada umumnya bertiup dari Barat Daya hingga Barat Laut dengan kecepatan 2 – 15 knot,†katanya.
Laporan: Dom