KedaiPena.Com – Demi mencegah penularan Covid-19, Dinas Kesehatan Tangerang Selatan melalui Puskesmas Kampung Sawah memberikan program ‘home care. Program ini dilakukan petugas kesehatan untuk para lanjut usia yang mempunyai tingkat resiko tinggi.
Hal tersebut disampaikan Dr. Allin Hendalin, kepada KedaiPena.Com, Sabtu (29/5/2021).
“Secara alami proses menjadi tua dapat mengakibatkan para lanjut usia (lansia) mengalami kemunduran fisik dan mental. Oleh karna itu, kesehatan merupakan aspek yang sangat penting yang perlu diperhatikan pada kehidupan para lansia,” katanya.
Sementara Kepala Puskesmas Kampung Sawah Dokter Siti Nurmah menjelaskan pelayanan Puskesmas Kampung Sawah sendiri, memiliki standar operasional prosedur dalam mencegah penyebaran virus covid-19.
“Pelayanan lansia di Puskesmas Kampung Sawah sudah sesuai standar operasional prosedur pelayanan yang berlaku, dengan peraturan dan modifikasi untuk mencegah penularan Covid-19 bagi tenaga kesehatan maupun pasien atau pengunjung puskesmas dan juga para lansia,” ujarnya.
Ia terangkan, fasilitas pelayanan Puskesmas Kampung Sawah, sangat mendukung untuk lansia secara ‘mobile‘, sehingga pasien tidak terlalu lama berada di puskesmas.
“Tempat pelayanan bagi lansianya, baik untuk ruang tunggu poli khusus lansia, layanan laboratorium dan apotik berada di satu lantai yang sama untuk meminimalkan kontak pasien lansia dengan pasien lain, dan memudahkan mobilitas lansia,” lanjutnya.
Siti menuturkan dalam mencegah penularan virus Covid-19, Puskesmas Kampung Sawah memberikan pelayanan kunjungan rumah untuk lansia yang memiliki resiko tinggi.
“Selama masa pandemi, Puskesmas Kampung Sawah tetap berikan pelayanan ‘home care‘ atau kunjungan rumah yang dilakukan petugas kesehatan. Layanan ini terutama diberikan kepada lansia resiko tinggi, lansia yang tinggal sendirian dirumah, dengan petugas tetap melakukan protokoler pencegahan penularan Covid-19,” imbuhnya.
Ia menambahkan, selain memberikan pelayanan kunjungan rumah untuk lansia, puskesmas kampung sawah juga mempunyai program ‘Telemedicine‘ sehingga pasien dapat berkonsultasi melalui online.
“Di era pandemi ini puskesmas kampung sawah memberikan inovasi layanan melalui online dengan program Telemedicine, sehingga pasien lansia bisa berkonsultasi melalui online tanpa bertatap muka dengan petugas Kesehatan,” tandasnya.
Laporan: Sulistyawan/Adv