KedaiPena.com – PT Indra Karya (Persero) kembali
melakukan pengecekan pelaksanaan pekerjaan konstruksi Bendungan Budong Budong, yang membendung anak sungai Budong Budong di Wilayah Sungai Kalukku-Karama Kabupaten Mamuju Tengah Provinsi Sulawesi Barat.
Bendungan Budong Budong merupakan salah satu dari proyek strategis nasional (PSN) yang menjadi proyek percepatan dan dianggap strategis serta memiliki urgensi tinggi untuk dapat direalisasikan dalam kurun waktu yang singkat.
Menurut Peraturan Presiden Nomor 109 Tahun 2020, Proyek Strategis Nasional adalah proyek dan/atau program yang dilaksanakan Pemerintah, Pemerintah Daerah, dan/atau badan usaha yang memiliki sifat strategis untuk peningkatan pertumbuhan dan pemerataan pembangunan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah.
Pembangunan Budong Budong sendiri telah dimulai pada Desember 2020 Tahun Anggaran 2020-2023 dengan PT Indra Karya (Persero) sebagai Lead Firm Konsultan Supervisi pembangunan.
“Progress supervisi Pembangunan Bendungan Budong Budong telah mencapai 43 persen per Mei 2023,” demikian pernyataan Indra Karya, dikutip Kamis (22/6/2023).
Melalui Divisi Engineering II, diharapkan pekerjaan ini dapat mewujudkan pembangunan Budong Budong dengan baik, serta dapat memberikan output yang maksimal bagi masyarakat sekitar.
Laporan: Tim Kedai Pena