KedaiPena.Com – Sekolah Hijau, sebuah inisiasi aksi iklim tentang bersepeda, menanam pohon dan bermusik demi terciptanya kehidupan yang lebih baik di masa depan. Agar bumi tetap hijau dan langit semakin biru.
Kegiatan dilakukan di SMPN 29 Jakarta Selatan pada Sabtu (19/10/2024), dimulai pukul 06.00 WIB sampai selesai.
Akan ada kegiatan bersepeda atau gowes bareng antara pelajar, guru, mahasiswa, komunitas dan pihak terkait lainnya. Rutenya dimulai dari SMPN 29 Jakarta dan diakhiri di tempat yang sama.
Selain itu juga dilakukan penanaman pohon dan peresmian green house di SMPN 29 Jakarta.
Juga akan dilakukan MoU Sekolah Hijau antara Musicycle dan SMPN 29 Jakarta yang mendorong bersepeda sebagai ekstrakurikuler agar tercipta kader konservasi.
Kegiatan lain yang juga dilakukan adalah penyematan kader konservasi kepada para siswa yang terlibat dalam kegiatan ini.
Selain itu, akan ada juga special performance musik konservasi dari Sendau dan musik populer dari Mavieskut dan MAP Music Space di puncak acara Sekolah Hijau Edisi SMPN 29 Jakarta.
Laporan: Muhammad Rafik