KedaiPena.Com – Bek legendaris Italia, Fabio Cannavaro mengatakan, baik AC Milan atau Inter ‘butuh waktu’ untuk bisa mencapai titik maksimal.
Kedua klub yang bermarkas San Siro telah mengalami masa suram dalam beberapa tahun terakhir. Namun keduanya baru-baru ini menjadi mendapat suntikan dana dari investor China.
Terlepas dari kekayaan dan belanja mereka yang baru ditemukan di jendela transfer musim panas baru-baru ini, mantan bek Juventus, Inter dan Real Madrid yakin bahwa Nerazzurri dan Rossoneri membutuhkan waktu untuk ‘mengatur diri mereka sendiri’.
“Mereka memiliki sumber keuangan dan mereka akan selalu berjuang untuk tujuan terbesar,” kata Cannavaro, yang sekarang adalah manajer klub China Tianjin Quanjian.
“Mereka butuh waktu agar bisa mengatur diri mereka sendiri,” sambungnya kepada Premium Sport.
Ia mengambil contoh Napoli, yang telah memenangi tujuh pertandingan pertama mereka di musim Serie A. Dan itu adalah bukti kepada Milan dan Inter bahwa perubahan perlu kesabaran.
“Napoli, misalnya, sudah sampai di level mereka setelah 10-12 tahun,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Ibnu Abbas