KedaiPena.com – Pimpinan Cabang IMM Tapanuli Selatan – Padangsidimpuam (PC IMM Tapsel-Psp) telah resmi dilantik oleh Ketua Umum DPD IMM Sumatera Utara (Sumut) Budi Setiawan Siregar pada Senin (28/3) malam.‎ Pelantikan ini diselenggarakan di Gedung Dakwah ‘Aisyiyah, Tapsel dan dihadiri berbagai perwakilan organisasi dan lembaga dari Kota Padangsidimpuan dan Tapanuli Selatan.‎
‎
Ketua Umum PC Tapsel-Psp yang baru dilantik, Zulham Hidayah Pardede, mengatakan bahwa dalam mengemban masa amanah ini dirinya akan fokus pada penguatan ‎budaya keilmuan dan turut memasifkan kaderisasi IMM di Sumut.‎
‎
“Kami juga akan meningkatkan kerjasama dengan OKP di Kota Padangsidimpuan, terlebih dalam menjalankan tugas sebagai pemilik kekuatan untuk melakukan kontrol sosial terhadap pemerintahan. Ke depan, kami berharap bisa membantu pembangunan Kota Padangsidimpuan dan Kabupaten Tapsel dengan pokok-pokok pikiran yang lahir dari kajian ilmiah IMM,” terangnya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Jumat (1/4).
Sejurus dengan hal tersebut, Ketua Umum DPD IMM Sumut Budi Setiawan Siregar berharap agar IMM Tapsel-Psp bisa terus berkarya dalam mengembangkan dakwah IMM, maupun persyarikatan.
“Ini menjadikan IMM Sumut kini punya 8 cabang. Saya harap semua terus berkarya demi bangsa, persyarikatan, dan ikatan. Kita juga akan melantik bebe‎rapa cabang lagi di Sumut agar pergerakan semakin masif,” ujarnya.
Sementara Ketua Bidang Organisasi DPD IMM Sumut Muhammad Gusti mengaku tidak akan lepas tanggung jawab begitu saja. Sebagai orang yang bertanggung jawab atas pendirian PC IMM Tapsel-Psp, Gusti menegaskan bahwa perjuangannya tidak putus saat pimpinan cabang tersebut berdiri.
“Saya juga akan terus mengawasi, membimbing, dan memastikan bahwa pendirian cabang ini akan sukses dan bermanfaat bagi umat,” tandasnya.‎(veb)