KedaiPena.Com – Puluhan massa mengatasnamakan Aliansi Peduli Kepulauan Nias (ALPENAS) menggelar aksi unjukrasa di depan Kantor Seksi Logistik Gunungsitoli di jalan Yos Sudarso KM. 2 nomor 147 Desa Saombo, Kecamatan Gunungsitoli, Kota Gunungsitoli, Kamis (8/6).
Kedatangan massa yang terdiri dari berbagai organisasi LSM, OKP dan Ormas di Kepulauan Nias ini untuk memprotes pendistribusian Rastra yang dinilai tidak layak konsumsi.
Kordinator aksi Jernih Lahagu dalam orasinya mengatakan, Kansilog Gunungsitoli harus bertanggung jawab dan meminta maaf atas pendistribusian beras tidak layak konsumsi itu.
“Beras yang dibagikan Bulog Gunungsitoli, sangat buruk, berkutu, bau dan berubah warna hanya layak untuk di konsumsi oleh binatang,” teriak Jernih.
Aksi tersebut diterima langsung Kakansilog Gunungsitoli, Kurnia Hasibuan. Ia pun mengklarifikasi isu Rastra yang tidak layak konsumsi itu.
“Saya klarifikasi terkait isu beras tidak layak konsumsi dalam beberapa hari ini, memang benar ada beberapa laporan dari masyarakat bahwa ada beras yang diterima masyarakat yang tidak layak konsumsi, dan kita sudah menggantinya,” ujar Kurnia
Kakansilog juga meminta kepada massa, agar melaporkan kepada pihaknya jika mendapatkan informasi ada masyarakat yang menerima beras tidak layak konsumsi. “Kita akan menggantikannya dalam waktu 2×24 jam,†ucapnya.
Massa aksi yang kecewa atas penjelasan Kakansilog Gunungsitoli, mengancam akan kembali melakukan aksi dalam waktu dekat dan dengan massa yang lebih besar. Massa akhirnya melanjutkan aksinya menuju Kantor DPRD Kita Gunungsitoli. Aksi tersebut berjalan dengan damai dan dalam pengawalan pihak kepolisian.
Laporan: Bugis