KedaiPena.Com- Sekjen Partai Golkar M Sarmuji buka suara terkait kabar masuknya Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka sebagai anggota Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong atau MKGR. Kabar tersebut berhembus seiring dengan kehadiran pada hari jadi MKGR ke 65, Sabtu,(18/1-/2025).
“Mengenai Mas Gibran masuk MKGR bisa saja terjadi, silakan ditanyakan Pak Adis (Ketua MKGR) kepastiannya,” tegas Sarmuji kepada Kedai Pena, Jumat,(17/1/2025).
Meski demikian, Sarmuji menepis, bila masuknya seseorang ke dalam MKGR otomatis menjadi anggota Partai Golkar. Menurutnya, MKGR memiliki AD/ART tersendiri sebagai ormas dan anggotanya tidak harus kader Partai Golkar.
“Tapi apakah orang masuk MKGR otomatis menjadi anggota Golkar jawabannya blm tentu krn MKGR memiliki AD/ART sendiri sebagai ormas dan anggotanya tidak harus sebagai anggota Golkar,” jelas Sarmuji.
“Banyak anggota ormas MKGR bahkan ASN karena sifat ormas sifatnya terbuka,” tambah Sarmuji.
Eks Wakil Ketua Komisi VI DPR RI ini hanya memastikan hubungan Gibran dengan Partai Golkar apabila memang benar bergabung dengan MKGR pimpinan Adies Kadir.
“Hanya saja, meskipun belum tentu masuk Golkar Mas Gibran jika masuk MKGR hubungan dengan Golkar menjadi lebih dekat,” tandas Sarmuji.
Sekedar informasi, organisasi sayap Partai Golkar, Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) menyatakan bahwa Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka bakal menghadiri puncak rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-65 MKGR pada Sabtu, 18 Januari 2025.
Ketua Umum MKGR Adies Kadir mengatakan bahwa panitia kegiatan tersebut sudah mengirimkan undangan kepada Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Adapun Prabowo tidak akan hadir secara langsung sedangkan Gibran direncanakan hadir ke lokasi.
“Kita sudah mengundang Pak Wakil Presiden, tetapi kita sampaikan apabila Pak Jokowi berkenan hadir, kita juga sudah menyiapkan tempat untuk kehadiran beliau,” kata Adies di Jakarta, Rabu.
Laporan: Tim Kedai Pena