KedaiPena.Com – Guna mengantisipasi kemacetan serta kecelakaan pada saat mudik pihak Kepolisian Republik Indonesia (Polri) siap melakukan pengamanan khusus arus mudik 2016.
Kadivhumas Mabes Polri Irjen Boy Rafli Amar mengatakan, bahwa saat ini kepolisian sudah melakukan persiapan final, terkait pengamanan arus mudik.
“Saat ini kita sudah mencapai persiapan final dan besok (Kamis, 30/6). Untuk Jakarta, kita akan menggelar pasukan secara serentak di Polda Metro Jaya. Dan untuk di daerah-daerah akan dikoordinasi oleh para kapolda di setiap daerah,” ungkap Boy saat diwawancara di kantor Komisi perlindungan anak Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (29/6).
Ia menambahkan, akan menyebar 150 ribu pasukan ke seluruh wilayah Indonesia. Dan semua sudah siap melakukan operasi pengamanan yang akan dimulai dari tanggal 1 Juli sampai 15 Juli.
“Kita mempersiapkan ini dengan baik, dan sudah melakukan rapat kordinasi dengan pihak terkait. Seperti dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), untuk persiapan sarana jalan. Serta dengan Kementerian Perhubungan dalam mengatur truk dan bus serta ‘rest area’,” sambung dia.
“Kita juga sudah siap melakakuan pengamanan pada tol baru di Brebes Timur dan sudah melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengatasi arus kemacetan di tol tersebut. Serta melakukan pengamanan untuk mengantisipasi tindakan kriminal seperti bajing loncat, dengan mempersiapkan tim yang bersenjata lengkap,” sambung Boy.
(Pit/Prw)