KedaiPena.com – Berkembangnya teknologi metaverse juga membuka pengembangan game ke ekosistem yang lebih digital. Yaitu suatu ekosistem yang menghubungkan dunia nyata dengan dunia virtual.
CEO Benua Integrasi Global, Alexander Zulkarnain menjelaskan Bridge in Gain merupakan video game yang berbasis teknologi atau Metaverse dengan kepemilikan nilai NFT.
“Yang membedakannya dengan aplikasi lainnya adalah mengedepankan konsep nusantara. Semua gedung atau bangunan menggunakan nama dari Indonesia. Memang maksud kita adalah memposisikan Indonesia dalam perkembangan teknologi saat ini,” kata Alex dalam konferensi pers yang digelar di Sari Pacific Jakarta, Senin (23/5/2022).
Selain itu, ia menyampaikan dalam metaverse miliknya, pemain tak perlu merasa takut untuk berkomunikasi dengan pemain lain yang menggunakan bahasa bukan Indonesia.
“Karena ada fasilitas untuk langsung menampilkan terjemahan dari perkataan pemain yang berbahasa asing,” paparnya.
Alex mengemukakan launching Bridge in Gain rencananya akan dilakukan pada Juli 2022.
“Saat ini masih kita persiapkan. Yang pasti kita mempersiapkan konsep game yang berbeda dengan konsep game yang sudah ada. Contohnya, kalau dulu game bola itu hanya 2 pemain, sekarang bisa 11 pemain. Jadi lebih terasa permainan tim-nya,” paparnya lagi.
Dan, para pemain juga akan bisa bertemu dengan pelaku usaha dari berbagai bidang. Baik BUMN maupun UMKM, Indonesia maupun luar negeri.
“Akan ada fitur perbelanjaan virtual, yang terintegrasi ke dunia nyata dan didukung dengan sistem perbelanjaan langsung di dalam permainan yang terkoneksi dengan smartphone mobile hingga pengiriman barang pun dapat ditelusuri secara online,” tandasnya.
Laporan: Ranny Supusepa