KedaiPena.Com – Belakangan ini sedang ramai diperbincangkan mengenai BEM UI setelah memasang unggahan ‘Jokowi King of Lip Service’.
Direktur Rumah Politik Indonesia, Fernando Emas mengatakan, sebaiknya Rektorat menyikapi kritikan dari para mahasiswa UI secara bijak.
“Jangan sampai pimpinan kampus membatasi mahasiswa dalam menyampaikan kritik kepada pemerintah karena kritik dibutuhkan pemerintah untuk melaksanakan pemerintahan secara baik,” kata dia di Jakarta, Rabu (30/6/2021).
Fernando justru berharap Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim memanggil Rektorat yang sepertinya ingin membatasi mahasiswa dalam memberikan kritik kepada pemerintah.
“Jangan sampai kampus merdeka hanya menjadi slogan saja tetapi kemerdekaan para mahasiswa tidak ada atau bahkan kemerdekaan rektorat tidak ada karena hanya ingin menyenangkan pemerintah,” tegas dia.
“Biarkanlah mahasiswa memberikan kritik pada negara, selama itu untuk kepentingan agar pemerintah lebih baik,” tandas Fernando.
Laporan: Muhammad Lutfi