KedaiPena.com – Mencuatnya dua nama sebagai pendamping Anies Baswedan, yaitu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan menimbulkan berbagai pendapat terkait potensi untuk meningkatkan elektabilitas Anies di Pemilu 2024.
Pengamat Politik Ujang Komarudin menyatakan jika kandidat wakil presiden untuk Anies Baswedan yang diajukan antara Khofifah Indar Parawansa dengan Budi Gunawan, maka ia akan lebih cenderung ke Khofifah Indar Parawansa.
“Menurut saya, Khofifah lebih bisa mengisi kekurangan Anies dan menaikkan elektabilitas Anies,” kata Ujang, Senin (14/11/2022).
Ia menyatakan yang menjadi pertimbangan adalah basis massa yang dimiliki oleh Khofifah.
“Basis massa Khofifah ini sudah jelas. Apalagi beliau juga memiliki pengalaman sebagai Gubernur Jawa Timur, termasuk latar belakang Khofifah sendiri yang akan menarik massa NU,” ungkapnya.
Untuk Budi Gunawan atau akrab dipanggil BG, latar belakangnya adalah Polisi, bukanlah militer.
“Sehingga tak bisa kalau dikatakan BG mampu menarik aspek militer. Jadi kalau menurut saya, kalau bukan bidangnya, tak usah dikuat-kuatkan di bidang tersebut,” pungkasnya.
Laporan: Ranny Supusepa