KedaiPena.Com– Posisi M Taufik dari jabatan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta resmi dicopot. Eks Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta kini purna tugas dari jajaran elit di Kebon Sirih.
Sejumlah kalangan menyayangkan pencopotan M Taufik. Banyak pihak menilai jika M Taufik berandil besar dalam membesarkan partai besutan Prabowo Subianto itu di Ibu Kota.
Menanggapi hal itu, pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia Ujang Komarudin menilai, wajar pencopotan politkus senior Partai Gerindra DKI Jakarta tersebut.
“Yaa politik kan seperti itu,” ujar Ujang, Sabtu,(2/4/2022).
Ujang memandang, ada ketidaknyamanan dari M Taufik pasca terpilihnya Riza Patria sebagai Wagub DKI.
Hal ini, kata Ujang, termasuk untuk posisi Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta yang diambil oleh alih Riza Patria.
“Mungkin disitu ketidaknyamanan terjadi sehingga M taufik memilih jalan politik lain begitu,” papar Ujang.
Ujang mengatakan, jika apa yang menimpa M Taufik saat ini merupakan bagian dari dinamika politik. Potret politik sesungguhnya, kata Ujang, tercermin dari hal seperti itu.
“Ya itulah politik , kita tidak tau kan, artinya politik ya paham lah seperti itu yang terjadi dinamikanya begitu,” tandas Ujang.
Laporan: Muhammad Lutfi