KedaiPena.Com- Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan ucapan dalam momentum hari disabilitas internasional yang jatuh setiap tanggal 3 Desember.
Jokowi menyampaikan ucapan hari peringatan disabilitas nasional dalam akun twitter pribadinya @jokowi.
Jokowi memberikan ucapan melalui unggahan animasi sejumlah muda-mudi disabilitas. Dalam animasi tersebut bahkan ada sosok Presiden Jokowi menggunakan baju putih sedang menemani membaca buku seorang pemuda berkaca mata.
“Indonesia memiliki Komisi Nasional Disabilitas, juga peraturan yang mengandung semangat kesetaraan, kesempatan, dan aksesibilitas bagi penyandang disabilitas,” kata Jokowi seperti dikutip dari akun twitternya.
Tak hanya itu, orang nomor satu di Indonesia ini menegaskan bahwa sebuah pembangunan yang maju ialah dengan melibatkan, mempertimbangkan dan memberikan akses bagi seluruh rakyat tanpa terkecuali.
“Pembangunan yang maju adalah yang melibatkan, mempertimbangkan, dan juga memberi akses bagi seluruh rakyat tanpa kecuali,” pungkas Jokowi dalam cuitanya tersebut.
Laporan: Muhammad Hafidh