KedaiPena.Com – Menjamurnya ponsel baru dengan teknologi dan fitur yang semakin canggih serta beragam tentu akan membuat siapa saja ingin segera mengganti ponsel lama dengan ponsel yang lebih baru.
Tak heran, semakin canggih teknologi dan fiturnya, tentu sebuah ponsel akan semakin mumpuni kualitas dan performanya, seperti ponsel Samsung A30 spesifikasi mumpuni untuk sekolah online maupun dipakai sehari-hari.
Meski begitu, Anda tidak boleh asal saja mengganti ponsel karena alasan bosan karena ada banyak hal yang pastinya perlu dipertimbangkan.
Digunakan hampir setiap saat pastinya membuat kinerja ponsel akan mengalami penurunan. Namun, tak banyak orang yang menyadari hal ini karena menurut mereka ponsel belum mengalami kerusakan yang parah.
Selama masih dapat digunakan, artinya ponsel belum harus diganti. Nyatanya, ada beberapa kondisi yang membuat anda perlu mempertimbangkan untuk mengganti ponsel, yaitu:
1. Ponsel Mulai Menunjukkan Penurunan Performa
Performa ponsel yang mulai menurun atau lambat tentu akan membuat Anda gemas dan tak sabar, ya? Apalagi kalau pekerjaan Anda membutuhkan akses yang cepat, misalnya saat harus mengirim data yang mendesak atau membuka aplikasi tertentu. Ternyata, ini bisa disebabkan karena banyak hal, lho!
Coba cek, apakah terlalu banyak data dalam media penyimpanan Anda? Atau, ternyata sistem operasi pada ponsel sudah tidak bisa bekerja lebih cepat? Kalau setelah membuang data yang tidak dipakai ponsel masih terasa lambat, artinya sudah saatnya Anda mengganti perangkat elektronik ini dengan tipe terbaru.
2. Sistem Operasi Ponsel Tak Bisa Diperbarui
Secara berkala, sistem operasi pada ponsel akan melakukan update untuk menyesuaikan dengan teknologi dan fitur baru. Pembaruan ini juga pastinya akan membuat ponsel bisa memiliki performa lebih cepat. Namun, tetap saja ada batasan pembaruan sistem operasi yang bisa dilakukan. Artinya, ada masa ketika ponsel Anda benar-benar tidak bisa lagi di-update.
Akibatnya, Anda tidak lagi dapat mengunduh aplikasi tertentu di ponsel. Jika sudah demikian, tentu saatnya mengganti ponsel yang punya sistem operasi paling baru dan pastinya lebih canggih dengan fitur yang lebih lengkap.
3. Terjadi Kebocoran pada Baterai
Kebocoran baterai terjadi jika komponen ini mengalami penurunan kualitas dan ketahanan. Misalnya, Anda baru saja selesai mengisi daya dan menggunakan ponsel selama 10 menit, baterai yang tadinya penuh langsung berkurang hingga di bawah 50%. Jadi, Anda harus berulang kali mengisi agar ponsel bisa tetap standby.
Jika posisi Anda sedang di rumah, hal ini mungkin tak terlalu menjadi masalah. Beda cerita jika Anda sedang di luar dan harus terus melakukan pengisian daya menggunakan powerbank. Padahal, mengisi daya baterai ponsel dengan powerbank secara kontinyu akan meningkatkan risiko terjadinya kerusakan pada ponsel.
4. Ponsel Terlalu Sering Restart
Sedang digunakan untuk bekerja, ponsel tiba-tiba restart sendiri. Pasti rasanya kesal sekali, ya? Apalagi jika kondisi ini terjadi berulang, tentu akan sangat mengganggu kenyamanan dan aktivitas yang sedang Anda kerjakan.
Sayangnya, diperbaiki berulang kali terkadang tidak membantu karena kerusakan ini terjadi pada bagian mesin ponsel. Daripada menghabiskan uang untuk servis, lebih baik Anda segera membeli ponsel baru.
5. Kerusakan pada IC Ponsel
Integrated Circuit atau biasa disingkat IC adalah mesin inti pada ponsel. Jika komponen ini mengalami kerusakan, sudah pasti fatal akibatnya. Anda jadi tidak lagi bisa mengisi daya baterai dengan maksimal. Misalnya, ketika ponsel mati, Anda tidak bisa melakukan pengisian daya yang berujung pada ponsel jadi tak menyala.
Rusaknya IC umumnya disebabkan karena sistem kelistrikan yang bisa dibilang kurang stabil. Sebenarnya, hal ini bisa diperbaiki, terapi membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Belum lagi dengan adanya potensi kerusakan kembali. Tentu saja hal ini hanya akan membuat Anda menghabiskan banyak uang hanya untuk perbaikan.
6. Ponsel Sudah Tidak Sesuai dengan Kebutuhan
Masa sekarang ini, ponsel tak hanya dipakai sebagai alat untuk bertukar informasi dan berkomunikasi. Benda kecil ini juga digunakan untuk bekerja atau menjalankan hobi, misalnya berjualan online, fotografi, membuat konten, atau sekadar bermain game. Sudah pasti, Anda membutuhkan perangkat yang sesuai dengan kebutuhan. Nah, jika Anda merasa ponsel saat ini tak lagi bisa memenuhi kebutuhan, tidak usah ragu untuk segera menggantinya.
Namun, saat memilih, pastikan Anda sudah mengecek spesifikasi ponselnya dengan teliti, ya! Cek setiap fitur yang ada pada ponsel sebaik mungkin, sesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Misalnya, Anda membutuhkan ponsel untuk bermain game, pastikan ponsel pilihan memiliki fitur yang mendukung untuk hal tersebut. Begitu pula pada ponsel yang digunakan untuk kepentingan fotografi atau membuat konten video, kameranya tentu harus mumpuni.
7. Penyimpanan Internal Mudah Penuh
Keluhan lain yang sering terjadi, memori penyimpanan internal menjadi mudah penuh padahal Anda tidak merasa menyimpan data, foto, musik, bahkan video. Sederhananya, Anda hanya mengunduh aplikasi pada ponsel. Hal ini ternyata terjadi karena aplikasi ponsel yang semakin memakan memori penyimpanan setiap kali selesai diperbarui.
Jika Anda mengalaminya, tentu hal ini jadi tanda bahwa Anda harus segera mencari ponsel baru dengan kapasitas penyimpanan yang lebih besar. Jadi, Anda tak perlu khawatir lagi saat ingin mengunduh banyak aplikasi dan menyimpan foto, musik, bahkan video.
Nah, apakah Anda sedang mengalami salah satu dari poin di atas pada ponsel Anda? Artinya, saatnya ganti ponsel baru! Anda bisa mempertimbangkan Samsung A30, ponsel dengan spesifikasi keren yang pas untuk menemani aktivitas dan kesibukan Anda sehari-hari. Segera cek harganya di Blibli, ya! Anda juga bisa langsung beli ponsel ini melalui website atau aplikasi Blibli, lho!
(ADV)