KedaiPena.Com – Â Komjen Tito Karnavian sebagai calon tunggal Kapolri pilihan Presiden Jokowi. Kekhawatiran soal rekening gendut sedikit sirna, lantaran Tito cenderung bersih dari praktek tersebut.
Apalagi Tito salah satu pihak yang mendukung pembongkaran kasus polisi triliuner, Labora Sitorus saat masih menjadi Kapolda Papua.
Ketua Komisi III Fraksi Golkar Bambang Soesatyo mengatakan, terkait rekening gendut, memang harus diberantas. Saat ini, sudah ada  lembaga hukum yang menanganinya.
“Terkait rekening gendut (polisi) kan sudah ada penanganan hukum yang bertanggung jawab untuk hal tersebut (baik internal ataupun eksternal kepolisian),” kata dia saat di wawancara oleh wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta (21/6).
Lebih lanjut pria yang akrab disapa Bamsoet itu menjelaskan, terpilihnya Tito sebagai calon tunggal Kapolri, lantaran eks Kapolda Metro Jaya bersih. Dia tidak terindikasi rekening gendut.
“Kayaknya Tito tidak punya rekening gendut. Itu sudah dijelaskan  pada rapat tadi,†tutup Bamsoet.
(Apit/ Dom)