KedaiPena.Com – Komunitas sepeda Bike To Work (B2W) Indonesia menghelat B2W Award 2021. Event perdana setelah 16 tahun komunitas ini berdiri, mengambil tema Kota Ramah Sepeda.
Kegiatan ini dilakukan pada Selasa (21/12/2021) di Ballroom Perpusnas Jakarta, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.
Ketua Umum B2W Indonesia, Fahmi Saimima mengatakan, acara ini merupakan sebuah ajang apresiasi dan pemberian penghargaan dari B2W Indonesia untuk insan/kelompok/instansi.
Penghargaan diberikan kepada mereka yang selama ini mempunyai andil besar dalam berkomitmen dan konsisten mendorong budaya bersepeda di Indonesia.
“Bagi B2W, Kota Ramah Bersepeda adalah kota yang mempunyai sistem pembangunan berbasis keamanan, keselamatan dan kenyamanan melalui pengintegrasian komitmen dan sumber daya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha,” ujar dia.
Integrasi ini terencana secara menyeluruh dan berkelanjutan dalam kebijakan, program dan kegiatan untuk menjamin terpenuhinya kemanan, keselamatan dan kenyamanan bersepeda bagi sebuah kota.
“Secara umum, Kota Ramah Sepeda dapat memenuhi hak dan perlindungan keamanan, keselamatan dan kenyamanan masyarakat. Secara khusus, untuk membangun inisiatif pemerintahan kota yang mengarah kepada pembangunan kota yang mendukung dan mengakui manfaat bersepeda,” lanjutnya.
Manfaat sepeda, tambah dia, bukan hanha soal kesehatan, tapi juga produktivitas, kehidupan kota yang lebih sehat dan layak huni karena udara jadi bersih, kemacetan berkurang, serta kecelakaan lalu lintas bisa dicegah.
Untuk kategori Kota Metropolitan, DKI Jakarta, Bandung dan Surabaya menempati tiga peringkat atas. Kemudian, untuk Kota Besar/Ibukota Propinsi penghargaan diberikan kepada Yogyakarta, Bogor dan Batam. Lalu, untuk Kota Sedang/Kecil, tiga peringkat atas ditempati Magelang, Madiun, dan Purwokerto.
Laporan: Muhammad Lutfi