KedaiPena.Com- Ketua DPP PDIP Puan Maharani akan kembali melakukan safari politiknya diawal Maret 2023. Rencananya diawal Maret 2023 Puan akan bertemu dengan Ketua Umum Partai Amanat Nasonal atau PAN Zulkifli Hasan dan Plt Ketum Partai Persatauan Pembangunan (PPP) Mardiono
Kabar tersebut disampaikan oleh Ketua DPP PDIP Said Abdullah merepons kabar akan kembali dilakukannya safari politik oleh Puan Maharani. Kabar itu sendiri awalnya dihembuskan oleh Ketua Bappilu PDIP Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul.
“Sudah. InsyaAllah awal Maret akan bertemu dengan Ketum PAN. Abis itu bertemu dengan Ketum PPP, kan begitu,” kata dia kepada awak media, Senin,(13/2/2023).
Ia menerangkan, bahwa saat ini safari politik yang akan dilakukan oleh Puan Maharani akan berfokus ke parpol-parpol yang berada di internal koalisi pemerintahan Jokowi.
“Yang di internal dulu lah sesama koalisi,” beber dia.
Ia membeberkan, dalam rencana safari politik tersebut Puan disebut akan bertemu dengan Ketum PAN dan PPP di sebuah tempat makan. Said mengatakan, bahwa pertemuan yang dilakukan antara elit sebaiknya dapat memberi manfaat kepada masyarakat.
“Pertemuan elit itu bukan sekadar pertemuan, tapi pertemuan elit itu selalu akan membawa manfaat bagi masyarakat. Sehingga elit tidak memproduksi hanya soal tentang siapa dan siapa bertemu, tapi hasil pertemuan itu apa sesungguhnya. Itu yang penting,” pungkasnya.
Laporan: Tim Kedai Pena