KedaiPena.com – Bencana banjir yang terus berulang dan menimbulkan kerugian pada masyarakat, dinyatakan harus ditangani secara komprehensif dan langkah nyata. Dan pencegahannya harus dilakukan secara bersama oleh pemerintah dan masyarakat.
Ketua Umum Ganespa, Decky Arisa Meynard menyatakan pemerintah harus mengambil langkah tegas dan strategis untuk mencegah terjadinya banjir di wilayah Tangerang Selatan secara khusus, maupun wilayah lainnya yang kemarin terdampak banjir.
Ia pun menegaskan bahwa upaya mencegah terjadinya banjir, tak bisa hanya dilakukan oleh pemerintah tapi juga harus diikuti oleh masyarakat.
“Pemerintah harus mengatur ulang tentang tata ruang kota. Jangan asal memberikan izin untuk membangun. Harus dipertimbangkan dan dikaji secara komprehensif, sehingga tidak menimbulkan dampak negatif, seperti banjir,” kata Decky saat dihubungi redaksi, Minggu (9/3/2025).
Ia pun menyampaikan pemmerintah harus memperbanyak ruang terbuka hijau dan daerah resapan air.

“Pemerintah harus menertibkan bangunan-bangunan yang dibangun di atas daerah resapan air, normalisasi sungai dan setu,” ucapnya.
Selain itu, Decky juga meminta pemerintah untuk tidak hanya membangun drainase tapi juga melakukan perawatan, untuk memastikan kedalaman drainase tetap terjaga. Sehingga, debit air bisa tertampung dengan baik.
“Normalisasi drainase dengan benar, jangan hanya dikasih beton seperti sekarang. Lumpurnya harus diangkat juga, jadi kedalamannya tetap terjaga,” ucapnya lagi.
Terakhir, ia meminta kepada seluruh pihak terkait dan pemmerintah untuk memperbanyak sumur resapan, melakukan pengaturan saluran air, dan pembuangannya.
“Dan yang tak kalah penting, jangan buang sampah sembarangan,” pungkasnya tegas.
Laporan: Muhammad Rafiq