KedaiPena.Com- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menegaskan dirinya akan tegak lurus dengan arahan Ketua Umum PDI Perjuangan atau PDIP yakni Megawati Soekarnoputri.
Hal itu disampaikan Gibran usai rampung menjalani pemanggilan DPP PDIP terkait pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Jumat (19/5/2023) di Solo.
“Sekali lagi terima kasih. Saya sebagai kader akan tegak lurus sesuai amanat ibu ketua umum,” kata Gibran di kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (22/5/2023).
Putra Sulung Jokowi ini mengungkapkan, dirinya telah menjelaskan secara detail kronologi pertemuannya dengan Prabowo kepada Hasto Kristiyanto dan Komarudin Watubun.
“Hari ini saya sudah mendapat sekali banyak nasihat. Saya sduah menjelaskan kronologi terkait pertemuan kemarin,” ujarnya.
Sebelumnya, Gibran mengatakan dirinya siap menerima sanksi, bila pertemuan tersebut dianggap melanggar aturan partai.
Menurut Gibran, dalam acara pertemuan relawan dengan Prabowo, dirinya tak ikut-ikut mendukung Ketum Gerindra itu di Pilpres 2024.
“Kemarin hanya makan malam saja, kalau pencapresan kemarin saya minggir. Ketika orasi saya minggir, nggak ikut-ikut,” ujar Gibran, di Solo, Sabtu.
Laporan: Tim Kedai Pena