KedaiPena.Com – Lima Juru Cerita Anak diterjunkan ke lima Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) wilayah Jakarta Utara pada Minggu (12/5/2019).
“Dalam suasana puasa Ramadan ini, Kami dari Tim Dongeng Literasi Jaringan Anak Nasional (Tidolit JARANAN) tetap semangat berkegiatan menanamkan nilai-nilai mulia kepada anak-anak di lingkungan sekitar RPTRA lewat cerita dan aksi dongeng seru dan menarik, ” kata Nanang Djamaludin, Direktur Eksekutif JARANAN.
Kelima juru cerita anak Tidolit JARANAN yang diturunkan, lanjutnya, memiliki ciri dan karakter berbeda. Serta membawakan cerita yang berbeda-beda namun tetap seru, menghibur, dan sarat nilai-nilai pembentukan karakter positif.
Mereka adalah Kak Yoga yang mendongeng di RPTRA Walang Baru, Kak Leni Herawati di RPTRA Kelapa Puan, Teh Desi di RPTRA Manunggal Juang, Kak Adit di RPTRA Taman Pinus, jam 16.00, dan Kak Mumun di RPTRA Biru Laut.
Disimak puluhan anak yang datang ke RPTRA Teh Desi membawakan cerita berjudul “Pengalaman Puasa Poppy dan Hachi”. Anak-anak larut dalam cerita yang dibawakannya hingga selesai.
Tak sampai di situ, Teh Desi pun membimbing anak-anak membuat prakarya berupa kolase gambar masjid perkelompok. Bagi anak-anak yang karyanya terlihat paling rapi dan menarik, diberi apresiasi oleh Teh Desi.
Di RPTRA Walang Baru Kak Yoga membawakan cerita religi berjudul “Kabut Laba-Laba di Gua Rasulullah”. Dengan ekspresif khas seniman teater, Kak Yoga mengisahkan episode kehidupan Nabi Muhammad ketika dikejar-kejar hendak dibunuh oleh gerombolan suku Qurays.
Lalu Nabi terakhir itu diselamatkan oleh seekor laba-laba. Namun justtu si laba-laba itu hingga akhir hayatnya tidak pernah tahu bahwa dirinya sangat berperan besar dalam upaya penyelamatan yang mendebarkan atas diri Sang Nabi.
Kak Adit membawakan cerita berjudul “Nana dan Nenek”. Nana adalah seorang anak yang bernama lengkap Banana. Ia yatim piatu yang baik dan senantiasa membantu neneknya berjualan. Tak sekedar berjualan, Nana pun malah membantu orang orang yang kelaparan.
Sementara Kak Mumun, dan Kak Leni pun tampil mendongeng penuh semangat. Materi cerita dan aksi mendongeng kedua juru cerita anak itu pun tak kalah seru. Sehingga anak-anak di RPTRA yang disambanginya, yang sebagian anak-anak itu berpuasa, tampak terhibur gembira.
Laporan: Muhammad Lutfi