KedaiPena.Com – H-eat adalah merek untuk makanan kering siap saji dengan menu beragam ala restoran. H-eat bisa menjadi alternatif makanan instan dan siap saji selain mie instan atau bubur instan.
Hal tersebut di sampaikan oleh Alvin Reggy Perdana selalu Sales Manager H-eat Backpaking Recipes saat berbincang dengan KedaiPena.Com, Kamis, (17/12/2020).
“Jadi bentuk makanan siap sajinya itu makanan yang dikeringkan, jadi misalnya beras dan sayur-sayuran setelah diolah kita masukan ke mesin pengering,” ucap Reggy begitu dirinya disapa.
Selanjutnya, dirinya mengatakan, saat ini H-eat Backpaking Recipes sudah memiliki empat varian rasa yang memiliki konsep ala restoran.
“Varian rasa itu sementara ada empat varian rasa, rasa Tom Yum, Nasi Goreng Rendang, Hainam Race, dan Mexican Beef Rice. Jadi konsepnya kita itu makanan ala restoran tapi siap saji,” tambahnya.
Menurut dirinya, cara menyajikan makan siap saji tersebut hampir serupa dengan cara memasak mie instan.
“Kalau cara memasaknya untuk empat varian itu sama seperti mie instan, pertama kita didih kan air terlebih dahulu setelah air mendidih kita masukan bahan lalu kita masak dengan api kecil selama 15 menit,” tuturnya.
Dirinya mengatakan, harga dari produk H-eat Backpaking Recipes bervariasi sesuai dengan berat makanan tersebut.
“Kalau untuk varian harga kita menjual itu kan ada dua ukuran, yang pertama untuk porsi besar yang beratnya 200gr itu untuk 2-3 porsi harganya di pulau Jawa sekitar Rp. 45.000 dan di luar pulau Jawa sekitar Rp. 55.000,” kata dia.
“Kalau yang kecil untuk yang nasi itu 100gr dan Tom Yum itu 70gr untuk 1 porsi harganya di pulau Jawa sekitar Rp. 26.000,” tambahnya.
Dia menyampaikan, makanan siap saji dari H-eat Backpaking Recipes memiliki daya tahan selama 1 tahun setelah tanggal produksinya.
“Untuk ketahanan sih sampai 1 tahun setelah tanggal produksi,” imbuhnya.
Untuk pemesanan, kata Reggy, bisa dilihat di bio akan media sosial instagram official H-eat Backpaking Recipes untuk melihat reseller baik di pulau Jawa dan di luar pulau Jawa.
“Cara pemesanan kita di pulau Jawa itu bekerjasama dengan Avtech, dan kita baru tersebar di pulau Jawa, Sumatra, Palembang dan Makasar. Cara pemesannya itu lihat saja di link bio di media instagram kita @heat.indo dan itu akan menampilkan reseller kita,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi