KedaiPena.Com – Pemerintah Jokowi sebetulnya punya cukup uang untuk menangani pandemik Corona Covid 19.
Asal, Jokowi menghentikan seluruh proyek proyek infrastruktur yang anggarannya bisa mencapai angka Rp430 triliun. Termasuk tidak melanjutkan rencana pemindahan ibu kota.
Hal itu dikatakan begawan ekonomi Rizal Ramli (RR) dalam keterangan yang diterima redaksi, ditulis Minggu (29/3/2020).
“Jangan gengsi. Gunakan uang proyek insfrastruktur Rp470 triliun, dana Saldo Anggaran Lebih (SAL) dan Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA) yang kurang lebih Rp270 triliun untuk membantu kebutuhan pokok pekerja harian dan rakyat miskin,” kata RR.
Ia menambahkan, dampak merebaknya virus Corona Covid 19 membuat warga kecil seperti buruh, tani, kuli bangunan, pedagang sayuran, buah, penjaja makanan dan sektor informal gulung tikar. Sebab, tak ada pekerjaan dan tak ada pembeli.
“Mereka semua butuh makan yang cukup dan harus ditolong pemerintah dan pengusaha yang peduli. Bertindaklah sekarang, act now,” kata RR, Menko Ekuin era Presiden Gus Dur.
Ekonom senior itu pun menegaskan, pengorbanan itu mulai dari pemimpin. Sambung RR, pemimpin harus menjadi contoh dan membangun kredibilitas.
“Nyawa manusia lebih penting dari proyek,” lanjut dia.
Laporan: Muhammad Lutfi