KedaiPena.Com – Humas Tim Pemenangan ‘BESAR’, Ali Akbar Zega mengatakan, sebuah blog yang menggelar survei di Pilkada Tapteng 2017 bernama Menuju Pandan 1 Tapanuli Tengah (MP-1 TT) menempatkan keunggulan sementara pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tapanuli Tengah Buyung Sitompul-Binsar Saruksuk (BESAR).
Dikatakan, sesuai hasil sementara survei MP-1 TT pertanggal 2 Desember 2016, pukul 19.00 WIB, ‘BESAR’ menduduki posisi teratas dengan jumlah persentase 36,96 persen, disusul AMIRA pada urutan kedua 26,09 persen, selanjutnya posisi tiga dihuni paslon BADAR dengan 21,01 persen, dan posisi terakhir adalah PAUS dengan raihan 15,94 persen.
“Benar BESAR unggul dalam voting, dan itu akan di share ke facebook dalam grup MP-1 TT. Dan hasil votting murni tanpa ada rekayasa. Dimana, hasil dukungan yang diberikan netizen dalam blog murni ditampilkan tanpa ada dirubah-rubah. Karena, survei ini dibuat secara independen, admin facebook MP-1 TT, tidak ada muatan politik apa pun, semua jelas ditunjukkan adalah bukti nyata dari para netizen yang mayoritas berasal dari Tapteng,†kata Ali dalam siaran pers kepada wartawan, Jumat (2/12).
Dikatakan, hasil sementara survei yang dilakukan dengan total jumlah responden 1.200 lebih netizen, dengan dipantau 6.000 lebih netizen setiap harinya.
“Menurut pengelola, ini hasil real votting, yang total respondennya berjumlah 1.200 lebih yang memberikan hak votting-nya dari 6.000 netizen yang mengikuti. Maka, selaku pengelola akun yang independen, MP-1 TT siap bertanggungjawab akan hasil ini,†kata Ali menirukan pernyataan pengelola blog MP-1 TT, Nels Tapanuli.
Ali pun mengapreisasi survei yang dilakukan oleh MP-1 TT tersebut. Menurut ia, survei itu kredibel dalam mengukur dukungan dari para netizen terhadap para kandidat.
“Kita juga mengucapkan rasa terimakasih kepada para netizen yang mendukung pasangan BESAR. Ini adalah bentuk berhasilnya BESAR meraih kepercayaan para netizen yang kami anggap sebagai pemilih yang rasional. Sebab, pemilih dari netizen lebih dikenal dengan pemilih profesional, karena menentukan pilihan berdasarkan latarbelakang kandidat, visi misi, dan isu politik yang diangkat,†ujarnya.
Dia berharap, Tim Pemenangan BESAR menjadikan hasil survei tersebut sebagai referensi pembenahan kinerja. Sebab, jumlah peserta voting tidak sama dengan jumlah pemilih tetap di Pilkada Tapteng nantinya.
“Kita (BESAR-red) punya tugas berat untuk mempertahankan keunggulan BESAR ini sampai 15 Februari 2017 mendatang. Karena, jumlah responden MP-1 TT itu ada 1.200, sementara DPT Tapteng ada 232 ribu lebih, yang artinya hanya sedikit saja sampelnya. Tapi, kita juga tetap bangga akan hasil kerja Tim Pemenangan yang berhasil meyakinkan pemilih profesional di netizen untuk mendukung BESAR, tinggal kita mengembangkannya lagi, sehingga seluruh pemilih Tapteng dapat direkrut, sehingga 15 Februari 2017 mendatang, hasil survei MP-1 TT benar – benar doa bagi BESAR,†harapnya.
Laporan: Dom