KedaiPena.Com – Wakil Komite III Dewan Perwakilan Daerah (DPD) sangat mengapresiasi ketegasan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang tidak memperpanjang Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP) Hotel Alexis dan Griya Pijat Alexis.
Kata Fahira, penutupan Alexis ini telah menunjukkan bahwa tindakan tegas itu bukan dengan marah-marah tapi tidak melakukan aksi sama sekali. Tindakan tegas itu, langsung menunjukkan dengan aksi.
“Mas Anies dan Bang Sandi menjadi harapan baru warga Jakarta bahwa masih ada pemimpin yang teguh memegang dan melaksanakan janji-janji politiknya saat kampanye,” jelas dia dalam siaran pers yang diterima KedaiPena.Com, Senin (30/10).
Fahira pun mengaku tidak menyangka janji menutup Alexis bisa direalisasikan secepat ini. Karena kita tahu walau sudah menjadi rahasia umum diduga kuat ada praktek yang melanggar hukum di hotel ini, tetapi dari gubernur ke gubernur, termasuk saat DKI dipimpin Ahok, Alexis tetap gagah berdiri.
Senator asal DKI Jakarta ini menambahkan, ketegasan Anies-Sandi dalam menutup Alexis ini, secara tidak langsung akan menghilangkan praktik-praktik prostitusi di Jakarta. Tindakan ini menjadi catatan yang akan dicatat dalam tinta emas dalam sejarah perjalanan kota ini.
“Selama bertahun-tahun keresahan warga atas kehadiran hotel ini akhiri segera berakhir,” beber dia.
Kemudian, Fahira berharap, agar pihak Alexis dapat mematuhi keputusan Gubernur dan Wakil Gubernur yang diusung oleh Partai Gerindra dan PKS ini. Sebab, apabila tanpa izin, maka semua kegiatan di Alexis bukan kegiatan legal.
“Apa yang dilakukan Pak Anies ini, bagi saya juga untuk memperingatkan pengusaha-pengusaha hiburan lain di Jakarta untuk jangan pernah coba-coba melanggar aturan hukum karena tiada ampun, izin usaha Anda akan dicabut,” tandas dia.
Laporan: Muhammad Hafidh