KedaiPena.Com – Sosok begawan ekonomi Rizal Ramli atau yang biasa disapa RR dapat menjadi pemimpin alternatif Indonesia ke depan.
Sebab, Rizal memiliki kemampuan leadership dan keberanian mengambil keputusan.
Hal itu ditegaskan Juru Bicara Front Aksi Mahasiswa (FAM) periode 2012-2014 Wenry Anshori Putra.
“Kalau saya pribadi, lebih suka bang RR menjadi pemimpin alternatif ke depan daripada harus masuk lagi ke dalam kabinet Jokowi,” ungkap Wenry kepada KedaiPena.Com, Rabu, (27/5/2020).
Bagi Wenry, Rizal Ramli sendiri memang merupakan sosok yang sudah teruji kapasitasnya selama ini. Dengan demikian, posisi Menteri sudah sangat tepat dan layak.
“Saya pikir sah-sah saja banyak pengamat menyatakan demikian. Mengingat kemampuan bang RR selama ini sudah teruji tapi semuanya tergantung Bang RR,” tegas Wenry.
Wenry pun mengingatkan, agar Presiden Jokowi harus dapat mengisi pos-pos kabinet oleh kalangan profesional dan telah teruji.
“Jangan sampai reshuffle kabinet (yang santer terdengar belakangan) menjadi bumerang untuk Presiden Jokowi sendiri,” seru dia.
“Terutama bila ia tidak berani mengambil langkah-langkah fundamental dengan mengganti menteri-menteri (tidak becus),” tandas Wenry.
Laporan: Muhammad Lutfi