KedaiPena.com – Saat menghadiri Pesta Rakyat Prabowo-Gibran, Ketua Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyatakan acara tersebut menjadi puncak suka cita rakyat Indonesia.
“Kampanye akbar, benar-benar akbar. Artinya, GBK hari ini, tanggal 10 Februari benar-benar menjadi puncak suka cita rakyat Indonesia. Bukan hanya di Jakarta, tapi seluruh Indonesia dan benar-benar ingin segera menghadirkan pemimpin-pemimpin yang bisa membawa Indonesia semakin maju,” kata AHY kepada awak media usai menghadiri kampanye akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Sabtu (10/2/2024).
Ia mengharapkan dengan digelarnya kampanye akbar bertajuk ‘Pesta Rakyat untuk Indonesia Maju’ tersebut, masyarakat semakin yakin untuk memilih Prabowo-Gibran.
“Tentunya kita benar-benar ingin meyakinkan Indonesia bahwa pasangan Prabowo-Gibran bisa menang dan mudah-mudahan bisa sekali putaran,” ujarnya.
Bukan tanpa alasan, keyakinan AHY ini didorong dengan ragam survei yang menempatkan Paslon Nomor Urut 2 ini selalu diposisi teratas.
“Berbagai survei menunjukkan bahwa pasangan Prabowo Gibran ini telah melampaui angka yang sangat kritis yaitu 51 persen, mudah-mudahan dengan kampanye akbar ini bisa menambah lagi, paling tidak bisa memberikan kebulatan atau keyakinan bagi mereka yang mungkin masih belum menentukan pilihannya di hari-hari terakhir,” pungkasnya.
Laporan: Sabilillah