KedaiPena.Com- Partai Demokrat siap berkolaborasi dan bersinergi dengan Partai Gerindra pimpinan Prabowo Subianto untuk menghadirkan program-program pro rakyat. Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY dalam akun X @AgusYudhoyono, Minggu,(1/9/2024).
Dalam akun pribadi miliknya tersebut AHY turut menggunggah kehadiran dirinya di Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang digelar di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024).
“Partai Demokrat selalu siap berkolaborasi dan bersinergi menghadirkan program-program pro-Rakyat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memajukan bangsa,” kata AHY dikutip Kedai Pena.
Dalam cuitannya, AHY turut menyampaikan selamat atas terpilihnya Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra. AHY juga mendoakan agar teman-teman dan rekan partai Gerindra selalu sukses.
Baca Juga:Hadiri Rapimnas Gerindra untuk Pertama Kalinya, Jokowi: Saya Sangat Senang dan Gembira
“Selamat atas kembali terpilihnya Bapak Prabowo sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina. Terima kasih atas undangannya malam tadi. Sukses selalu teman-teman,” demikian tegas AHY.
Sekedar informasi, Ketua Umum atau Partai Gerindra Prabowo Subianto mengungkapkan bahwa tradisi atau suasana politik di Indonesia memiliki ciri khas tersendiri. Prabowo mengatakan tradisi dan suasana politik Indonesia yaitu para elite politik serta parpol bisa kembali rukun usai persaingan dan pertandingan dalam sebuah kontestasi Pemilu.
“Saya kira ini suatu langkah bukti dan contoh bagi banyak pihak dalam dan luar negeri bahwa suasana politik di Indonesia ini memiliki ciri khas yaitu di tengah persaingan sesudah pertandingan kita bisa rukun kembali menjadi keluarga besar,” tegas Prabowo dalam pidatonya di Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang digelar di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024).
Prabowo awalnya menyambut baik kehadiran parpol non koalisi dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang digelar di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024).
Sejumlah parpol non koalisi Prabowo di Pemilu 2024 hadir seperti Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan Plt Ketua Umum PPP Mardiono dan untuk PDIP dihadiri Menpan RB Azwar Anasx
“Ini kehormatan sebesar dan kita undang semua partai tidak hanya koalisi kita tetapi juga non koalisi dari PDIP hadir juga dari PDIP Azwar Anas,” ungkap Prabowo dalam pidatonya.
Prabowo tak menapik, tradisi dan suasana politik itu merupakan peran dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Prabowo mengapresiasi sikap jiwa besar Presiden Jokowi yang mengajaknya bergabung masuk ke kabinetnya usai dua kali dalam Pilpres.
“Kita pernah berbeda dan bersaing bapak menang tetapi bapak mengajak saya bergabung ini leadership, ini kepemimpinan, ini negarawan. Bahkan luar negeri selalu bertanya kok bisa kamu kan dua kali dikalahkan,” tandas Prabowo.
Laporan: Tim Kedai Pena