KedaiPena.Com – Para pedagang dan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Tangerang Selatan memilih patuh kepada aturan kebijakan PPKM level 3-4. Hal ini, dipilih agar Pandemi covid-19 dapat segera selesai dan kembali membangkitkan roda perekonomian.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Paguyuban Pegadang Pasar Bintaro Awit saat merespon perpanjangan PPKM Darurat atau level 4 yang kini ditetapkan oleh pemerintah.
“Apabila disuruh memilih, saya lebih baik patuh terhadap aturan PPKM, agar Covid-19 cepat selesai. Karena kalau kita menunggu-nunggu Bantuan Sosial (Bansos) dari Pemerintah juga, belum tentu terealisasi merata kepada masyarakat. Jadi lebih baik kita patuh protokol kesehatan, agar pandemi cepat berakhir. Usaha juga lancar seperti sedia kala,” ujarnya, Kamis, (22/7/2021).
Hal serupa disampaikan seorang pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Tangsel, Irma Husnul Khotimah yang berjualan sagon bakar.
Ia menyampaikan, Jika dihadapkan untuk patuh terhadap PPKM atau mengharapkan bansos, pihaknya menegaskan akan memilih patuh terhadap PPKM.
“Kalau dari UMKM sih, lebih memilih patuh terhadap PPKM agar cepat zona hijau. Karena dengan Tangsel yang zona hijau, diharapkan bisa banyak aktivitas kembali lagi seperti dulu, kalau seperti dulu lagi bisa meningkatkan ekonomi, khususnya UMKM,” tutupnya.
Laporan: Sulistyawan