Kedaipena.com – Sebanyak 300 siswa dari 24 sekolah di wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Selatan mengikuti Latihan Gabungan (Latgab) Palang Merah Remaja (PMR) tingkat Madya dan Wira di SMK Bina Insan Mandiri Jakarta, Minggu (24/4).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan persaudaraan antar anggota PMR untuk terus semangat dalam menggapai cita-citanya.
Ketua Pelaksana lomba, Putri Nina yang juga Ketua Osis dalam laporannya mengatakan bahwa selain tingkat Madya dan Wira, ikut pula tingkat Mula dalam kegiatan tersebut.
“Kami anggota PMR menyelenggarakan lomba ini untuk mempererat tali persaudaraan, agar nantinya adik-adik yang duduk di tingkat Madya (SMP) dapat terus bergabung dalam PMR untuk meningkatkan kreativitasnya,” kata Putri Nina kepada Kedaipena.com, Jakarta, Minggu (24/4).
Pelatih PMR SMK Bina Insan Mandiri, Zulfikar mengatakan dalam menyelenggarakan latihan gabungan ini dirinya berharap para panitia yang juga anggota PMR nya dapat meningkatkan kemampuannya dan mampu mengatur jalannya acara.
“Kegiatan ini untuk melatih mereka agar dapat meningkatkan kemampuan dibidang kepalang merahan agar kelak dapat berperan aktif dimasyarakat,” tandasnya.
Dia menambahkan, selain meningkatkan kreativitas para anggota PMR, kegiatan latgab ini juga untuk mengingat kembali tentang kesejarahan Palang Merah Indonesia agar menambah keilmuannya.
“Latgab ini juga diisi dengan permainan dan tentang sejarah Palang Merah Indonesia, agar mereka sadar akan peranan sebagai generasi penerus bangsa,” tutup dia.
(Prw/Fahmi)