KedaiPena.Com – Dua belas tenaga kesehatan (Nakes) di Puskesmas Curug, Kota Serang terpapar virus Covid-19, sehingga sementara pelayanan tutup untuk dilakukan sterilisasi.
“Tenaga kesehatan yang ada di dinas kesehatan, Baru-baru ini di puskesmas Curug itu sudah tenaga kesehatan 12 orang terkena Covid-19,” ucap Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang, Ahmad Hasanuddin, Senin, (28/6/2021).
Menurutnya, dinkes Kota Serang segera melakukan sterilisasi di lingkungan puskesmas Curug, dengan menutup pelayanan selama tiga hari dimulai pada Jum’at (25/6) kemarin.
“Puskesmas itu ditutup pelayanannya karena di sterilisasi, untuk pelayanan di alihkan ke puskesmas terdekat. Jadi untuk puskesmas Curug itu baru akan melayani kembali hari Senin (28/6), karena tiga hari di tutup,” tambahnya.
Hasanuddin begitu dirinya disapa menyampaikan, dari kedua belas nakes tersebut, mereka terpapar tidak dalam waktu yang berbarengan melainkan ada jeda waktu.
“Pertama hari kamis (17/6) itu maka di semprot disinfektan tapi yang kena 6 itu isolasi mandiri, kemudian kena lagi 4 pada Minggu (20/6) dan kemudian Kamis (24/6) tambah lagi 2 orang,” katanya
“Karena 12 itu maka kami ambil langkah pertama yang ruang itu disemprot disinfektan sudah sebanyak 3 kali,” sambungnya.
Dengan adanya nakes yang terpapar, ia pun berharap, masyarakat lebih patuh dan menerapkan protokol kesehatan, dan dapat menghindari tempat-tempat yang berpotensi berkerumun.
Karenanya ditengah kerumunan, kata dia, tidak ada yang mengetahui apakah ada yang terpapar namun tidak bergejala dan ini sangat berpotensi untuk menularkan.
“Hal-hal ini yang di khawatir menularkan lebih banyak lagi, maka antisipasinya kepada orang yang tidak ada gejala tapi positif ya kitanya harus sering pakai masker dan sering jaga jarak dan cuci tangan,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi